Minggu, 24 Oktober 2010

KLANTIK TERPILIH DALAM IMB INDONESIA MENCARI BAKAT 2010

Indonesia Mencari Bakat - Akhirnya Klantik terpilih alias juara I dalam Kontes Indonesia Mencari Bakat 2010 yang digelar oleh Trans TV. Klantik berhasil mengumpulkan 50.23 persen dari 1.53 juta SMS yang masuk... Selamat Buat Klantik..


Dengan terpilihnya Klantik pada IMB 2010, maka Klantik berhak membawa pulang satu unit mobil Suzuki Splash, kontrak eksklusif dua tahun dan uang tunai 250 juta rupiah. Sementara itu, Putri Ayu menempati Runner Up II dalam IMB 2010 dengan point SMS 49,97 persen. Putri Ayu mendapatkan hadiah uang sebesar Rp 150 juta.

Malam final IMB 2010 ini diikuti dua finalis yakni Ayu Putri dari Medan dan Klantink dari Surabaya. Keduanya bersaing ketat dalam malam final. SMS yang masuk dalam malam final IMB untuk mendukung dua finalis ini berjumlah 1 juta lebih.


Puluhan suporter dari Surabaya yang khsusus datang ke Jakarta untuk memberi suport kepada Klantink pada malam final IMB 2010, Minggu (24/10/2010) berteriak senang saat nama Klantink disebut menjadi pemenang IMB. Yel-yel pun bergema di studio 1 Trans TV.

Dalam kesempatan itu, grup yang digawangi oleh Budi, Ndowe, Cakmat, Rukin, dan Wawan itu menyampaikan terima kasih mereka kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan kepada mereka selama ini.

Sekali lagi selamat buat Klantik pada IMB 2010 dengan konsep musik yang "Sakarepe Dewe"

[tribunnews]

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | ewa network review